BREAKING NEWS
latest

728x90

468x60

Sunday, August 24, 2014

PBNU : Kita Tolak ISIS dan Hizbut Tahrir

Muslimedianews.com, Makassar ~ Ketua Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU), KH. Said Aqil Siroj menyatakan penolakannya kepada organisasi Islamic State of Irak Syuriah (ISIS) yang mengancam keutuhan Negara Kesatuan Rapublik Indonesia (NKRI).

Hal itu disampaikan, KH. Said Aqil Siroj saat menghadiri peresmian gedung baru PWNU Sulsel di Makassar, Rabu (20/8/2014).

Aqil Siroj mengatakan, organisasi ISIS sudah jelas mengganggu dan mengancam stabilitas keamanan NKRI.

“Ya jelas dong ISIS mengganggu dan mengancam NKRI, itu fitnah, fitnah,” ujar Ketua PBNU itu.

Selain itu, kata Kang Said, sapaan akrabnya, NU juga menganggap Hisbut Tahrir (HT) berbahaya. Alasannya HT menolak NKRI dan ingin menggantikannya dengan konsep khilafah.

Hisbut Tahrir juga dengan konsep Khilafah sama saja, bedanya Hisbut Tahrir tidak menggunakan kekerasan, tapi Hisbut Tahrir juga menolak nation, menolak negara nasional,” jelasnya.

Dalam organisasi NU, Pancasila sebagai dasar negara sudah final. Sehingga ketika ada yang ingin merubah dasar tersebut, maka NU berkewajiban untuk mencegahnya. (Fadli)


Sumber celebesnews.com
« PREV
NEXT »

7 comments

  1. Aneh, ngaku islam tapi nggak mau pake aturan dari Islam. Orang apaan tuh, nggak nyambung.

    ReplyDelete
  2. Khilafah dianggap ancaman. Kapitalisme demokrasi dibiarkan merajalela di negeri ini. Liberalisasi terus tumbuh subur seiring dg sikap para penguasa yg mendukung kebijakan yang menyengsarakan rakyat. Emas dirampok, minyak bumi digasak, kurikulum pendidikan diacak acak, pergaulan bebas terus menyeruak, tingkat kriminalitas sebagai dampakm dari lemah nya hukum terus merangkak naik.. Inikah yang terus dipertahankan ?! Tidakkah Anda berpikir ?!

    ReplyDelete
  3. penolakan isis bukan berarti menolak penegakan khilafah dan syariah, orang islam kok nggak mau konsep khilafah dan syariah iki piye....lha setelah rosullullah diganti para khalifah, sebagian wali songo itu utusan khilafah usmaniyah,ulama yang menolak khilafah syariah perlu dipertanyakan, orang pintar mikirrr....

    ReplyDelete
  4. hizbut-tahrir apa hisbut tahrir?? syariah ajaran islam bukan? khilafah ajaran rosul bukan? apa syariah mengancam NKRI ? mengancap apanya? walisongo itu utusan khilafah bukan? aneh

    ReplyDelete
  5. hizbut tahrir itu nubuwah kenabian, ISIS itu bentukan CIA, M16 & Mossad untuk menjelekkan islam untuk membendung khilafah yang sebenarnya, jadi beda HTI dgn ISIS mas. sebab USA & israel takut kembalinya khilafah nubuwah.

    ReplyDelete
  6. media islam ente ini, sepertinya tidak paham islam malah memanfaatkan islam untuk membenarkan tindakan ente. malaikat pencatat amal buruk awas mas! sok jadi orang jujur & alim lu, malah menolak syariah & khilafah. khilafah syariah udah dekat suka tidak suka, mau tidak mau itu janji Allah & rasulullah.

    ReplyDelete
  7. media ummat HTI itu mencerahkan dan membangkitkan pemikiran islam

    ReplyDelete