728x90

468x60

Tuesday, November 25, 2014

KH Said Aqil Siroj akan Dikukuhkan sebagai Guru Besar di Bidang Tasawuf

Surabaya, Muslimedianews.com ~ Ketua Umum PBNU Dr. KH. Said Aqil Siroj, MA. akan dikukuhkan sebagai guru besar di bidang tasawuf di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Ampel Surabaya, pada Sabtu (29/11/2014).

Pengukuhan akan dilaksanakan dalam Rapat Senat Terbuka di Gedung Auditorium UIN Sunan Ampel Surabaya Jl. Jenderal A. Yani 117 dumulai pada pukul 09.00 WIB yang dipimpin oleh Rektor UIN Sunan Ampel Surabaya, Prof. Dr. H. Abd. A’la, M.Ag.

Dalam prosesi pengukuhan Said Aqil, doktor ulusan Universitas Ummul Qurro Makkah ini akan menyampaikan orasi ilmiah bertemakan “Tasawuf sebagai Revolusi Spiritual dalam Kehidupan Masyarakat Modern”.

Kiai asal Cirebon ini dikukuhkan sebagai Guru Besar Tidak Tetap dalam bidang Tasawuf pada Fakultas Ushuluddin dan Filsafat UIN Sunan Ampel Surabaya.


Sumber: NU Online


« PREV
NEXT »