BREAKING NEWS
latest

728x90

468x60

Tuesday, June 17, 2014

Masyaallah... Silsilah Keilmuan NU Sampai Rasulullah SAW

Muslimedianews.com, Jakarta ~ Ketua Pengurus Pusat Lembaga Ta’mir Masjid NU KH Abdul Manan A Ghani mengatakan warga NU harus yakin dan bangga silisilah keilmuan (sanad) kiai-kiai NU sekarang, KH Hasyim Asy’ari sampai kepada Rasulullah SAW. 

Kiai Manan menekankan itu karena sangat penting bagi kesahihan ajaran  Islam yang sambung-menyambung. Ia kemudian menukil kalimat yang sering diungkapkan KH Hasyim Asy’ari.

Kalimat itu menurut kiai manan adalah, para kiai itu adalah pintu-pintu dari rumah ilmu. Para kiai itu mengambil ilmu dari kiai-kiai sebelumnya. Kiai-kiai sebelumnya mengambil ilmu dari ulama-ulama sebelumnya sampai bersambung kepada Rasulullah SAW.

Jika seseorang mengambil ilmu tidak dari pintu ulama, maka ia adalah ‘maling’,” lanjutnya saat menyambut kunjungan ibu-ibu Pimpinan Cabang Muslimat NU Kota Kraksaan, Probilinggo, Jawa Timur, di gedung PBNU, Jakarta, Senin (16/6/2014) siang.

Menurut dia, kecenderungan orang yang tidak mengambil ilmu dari ulama (maling) mengaku langsung memahami Nabi Muhammad dari hadits-haditsnya sehingga tak perlu bermazhab. Mereka misalnya langsung memahami hadits dalam kitab Imam Bukhori. “Padahal Imam Bukhori sendiri bermazhab Imam Syafi’i,” katanya.

Karena itu, Kiai Manan meminta ibu-ibu Muslimat untuk selalu belajar kepada kiai-kiai NU yang sanad kelimuannya sudah jelas, kemudian diajarkan kepada anak-anaknya. (Abdullah Alawi)

Sumber : nu.or.id
« PREV
NEXT »

1 comment

  1. Alhamdulillah kalau begitu. Tapi, itu NU yang dulu... Sepertinya "silsilah keilmuan" NU sekarang sudah mulai buram oleh infiltrasi dari ideologi di luar Islam, Liberalisme salah satu di antaranya.

    ReplyDelete